SELAMAT DATANG DI WEBSITE KAMI

 

Mengenal Fungsi, Manfaat, serta Jenis-jenis Kemasan dari Toko Packaging Bandung

04 Maret 2024 10:20:00
Toko packaging Bandung menyediakan aneka ragam kemasan untuk setiap kebutuhan. Kenyataan menunjukkan bahwa packaging adalah bagian penting dalam kehidupan di masa modern.

 

 

Toko packaging Bandung menyediakan aneka ragam kemasan untuk setiap kebutuhan. Kenyataan menunjukkan bahwa packaging adalah bagian penting dalam kehidupan di masa modern.

 

Kemampuan perlindungan barang hingga mempromosikan brand, peran kemasan tidak bisa diremehkan. Di balik item packaging yang bekerja efisien, terdapat penyedia yang menyediakan ragam material, layanan, serta solusi packaging.

 

Packaging memiliki peran luar biasa penting serta patut mendapat perhatian para pemilik usaha dari berbagai skala. Namun, apa sebenarnya kemasan itu?  Bagaimana dengan manfaat atau fungsinya, serta jenis-jenisnya?

Mengenal Kemasan dari Toko Packaging Bandung

Kemasan  atau packaging merupakan adalah wadah yang dipergunakan untuk menyampaikan, sekaligus memberi perlindungan dan promosi barang pada pembeli. Bentuknya sangat beragam, berupa kantong, kardus, botol, atau berbagai bentuk lainnya, menyesuaikan dari tipe barang dan tujuannya.

|| Baca Juga: Toko Dus Bandung yang Komplit dengan Harga yang Terjangkau

Kisah keberadaan toko packaging dimulai dari kebutuhan manusia akan tempat perlindungan barang berharga mereka saat dibawa bepergian. Dari keranjang anyaman hingga kotak karton modern, evolusi ini mengarah pada lahirnya toko packaging dengan tujuan menyediakan berbagai kebutuhan dalam hal ini.

Daftar Isi

Mengenal Fungsi, Manfaat, serta Jenis-jenis Kemasan dari Toko Packaging Bandung

Mengenal Kemasan dari Toko Packaging Bandung

Manfaat dari Pengemasan Barang

1.            Pelindung Barang

2.            Tujuan Marketing

3.            Kemudahan Penanganan dan Penggunaan

4.            Menjaga Keamanan dan Kebersihan

5.            Pengenalan Produk

6.            Mempertahankan Umur Barang

Tipe Packaging Produk

1. Kategori Perlindungan

2. Kategori Jumlah Penggunaan

3. Kategori Kemudahan Penggunaan

Peran Toko Kemasan dalam Bisnis

Manfaat dari Pengemasan Barang

Pengemasan barang menawarkan berbagai fungsi, lebih dari sekadar tempat untuk meletakkan barang. Fungsi atau manfaat packaging meliputi:

1.        Pelindung Barang

Salah satu manfaat pengemasan barang adalah untuk memberi perlindungan barang dari berbagai kontaminasi atau pun kerusakan selama proses pengiriman dan penyimpanan sebelum tiba di tangan pembeli. Sebagai contoh, botol menjaga minuman dari agar tidak tumpah, sementara kemasan dari kayu memberikan perlindungan tambahan untuk barang-barang yang rentan pecah dan rusak.

2.        Tujuan Marketing

Packaging merupakan bagian utama dari marketing. Desain packaging menjadi salah satu daya tarik para calon pembeli yang melihat. Tidak hanya itu, warna dan desain kemasan akan membedakannya dari produk lain sejenis. Pembeli juga mendapatkan banyak info melalui tulisan yang tercantum di kemasan.

3.        Kemudahan Penanganan dan Penggunaan

Setiap packaging perlu di desain demi kemudahan dalam setiap tahapan mulai dari penyimpanan, pemindahan barang, dan konsumsi oleh konsumen. Salah satu contoh, kemasan kue yang memiliki penutup mudah dibuka memudahkan akses konsumen untuk menikmati makanan tersebut tanpa perlu menggunakan alat tambahan.

4.        Menjaga Keamanan dan Kebersihan

Salah satu manfaat utama packaging adalah melindungi keamanan serta kebersihan barang. Jenis packaging yang kokoh serta anti lembap  akan menjaga barang terbebas dari kerusakan serta ancaman kontaminasi sebelum tiba di tangan konsumen. Tidak hanya itu, packaging membantu mencegah keracunan makanan berupa adanya lapisan pembatas antara produk dengan lingkungan eksternal.

5.        Pengenalan Produk

Packaging membuat pembeli dapat mengenali jenis barang di swalayan dengan mudah. Keterangan yang tercetak di kemasan label memiliki info krusial berupa nama barang, brand, expiration date, serta cara menggunakan. Dengan begini, pembeli dapat mengambil keputusan berdasarkan informasi valid untuk pembelian yang cerdas,

6.        Mempertahankan Umur Barang

Manfaat penting lainnya dari packaging sebuah barang adalah kemampuannya untuk mempertahankan bahkan memperpanjang shelf live. Produk packaging berkualitas memiliki kemampuan perlindungan terhadap faktor eksternal berupa air, cahaya, panas, dan udara yang berpotensi menyebabkan kerusakan. Misalnya, proses vakum untuk frozen food akan mempertahankan kesegaran makanan sekaligus meminimalkan risiko pembusukan.

Tipe Packaging Produk

Saat ini, ada berbagai tipe packaging yang tersedia di toko packaging Bandung. Setiap tipe hadir dengan karakter dan fungsi sendiri.

|| Baca Juga: Percetakan Kardus di Bandung yang Berkualitas Dengan Pelayanan Profesional

Packaging itu sendiri dibagi tiga kelompok yang kemudian di spesifikasi lebih rinci, yaitu:

1. Kategori Perlindungan

Tipe ini terbagi menjadi beberapa jenis sesuai dengan kapasitas perlindungan yang diberikan yaitu:

l  Primer, yaitu jenis packaging yang memberi perlindungan secara langsung. Tipe ini juga berperan sebagai wadah dari sebuah barang. Contoh kemasan primer termasuk kemasan blister untuk obat-obatan, kemasan kosmetik dalam bentuk sachet, dan botol minuman.

l  Sekunder, yaitu jenis packaging yang memberi perlindungan untuk kategori sebelumnya. Kemasan ini memberikan perlindungan tambahan selama penyimpanan, transportasi, dan distribusi. Contoh kemasan sekunder termasuk kantung kertas untuk bungkus kemasan sachet, kotak karton untuk botol minuman, shrink wrap untuk kelompok produk, serta karung plastik.

l  Tersier, yaitu jenis packaging yang lebih khusus. Kemasan ini dimanfaatkan untuk distribusi barang dalam kuantitas besar. Tipe ini memiliki peran krusial untuk perlindungan barang dalam distribusi dan memfasilitasi manajemen stok di tempat penyimpanan dan pusat distribusi. Contoh kemasan tersier termasuk tempat pengiriman untuk barang yang dikirim melalui kontainer, palet kayu untuk mengangkut barang dalam jumlah besar, dan pengemasan spesial untuk barang ukuran super besar yang rentan terhadap kerusakan.

2. Kategori Jumlah Penggunaan

Tipe ini terbagi menjadi beberapa jenis sesuai total maksimal penggunaannya, yaitu:

l  Sekali pakai, yaitu tipe packaging yang hanya dapat dipakai satu kali sebelum dibuang. Contoh bungkus jajanan dan wadah stereofoam.

l  Multi pakai, yaitu tipe packaging dengan pemakaian berulang kali. Contoh tempat makanan, botol sirup, serta galon air.

3. Kategori Kemudahan Penggunaan

Tipe ini terbagi lagi menjadi dua jenis sesuai dengan tingkat kemudahan dalam penggunaannya, yaitu:

l  Siap pakai. Tipe packaging ini dapat langsung dipakai sejak keluar dari pabrik produksi. Contoh kaleng makanan yang dapat langsung diisi dengan produk makanan dan botol kaca untuk aneka jenis produk berbentuk cairan.

l  Kemasan rakit. Tipe packaging ini membutuhkan proses perakitan sebelum dapat dipergunakan untuk mengemas suatu produk. Contoh: kardus dan kertas kemasan.

Peran Toko Kemasan dalam Bisnis

Dengan memahami berbagai manfaat dan fungsi packaging, serta kategori pembagiannya, para pelaku bisnis mampu mengambil tindakan  lebih efektif perihal desain brand sekaligus menjamin keutuhan barang agar sampai tanpa kurang apa pun di tangan pembeli. Packaging yang menarik membawa perbedaan signifikan bagi para pelaku bisnis di tengah ketatnya kompetisi.

 

Toko packaging tidak sekadar tempat membeli sebuah material untuk packaging. Kami turut andil dalam rantai penyedia, bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk produsen, pengecer, serta perusahaan logistik untuk menyediakan produk packaging yang memiliki tingkat efektivitas tinggi. Kerja sama seperti ini mendorong produk  dapat sampai ke tangan pembeli tepat pada waktunya.

|| Baca Juga: Jasa Percetakan Kardus Bandung Kualitas Terbaik.

Selain menyediakan material, toko kemasan turut menawarkan berbagai layanan tambahan yang dapat meningkatkan nilai bagi bisnis. Beberapa layanan ini termasuk:

l  Desain kustom. Kami hadir dengan tim desain internal untuk membantu para pelaku bisnis membuat desain packaging yang cantik, menarik, dan efisien. Hal ini mencakup desain tampilan, ukuran dan jasa cetak gambar yang mencerminkan kualitas brand.

l  Konsultasi ahli. Ahli kami mampu memberi saran serta masukan yang berharga tentang cara memilih material yang pas, ukuran kemasan untuk setiap tipe barang, strategi branding, dan kepatuhan terhadap aturan seputar packaging.

 

Kehadiran toko packaging Bandung dan ragam tipe packaging siap membantu Anda para pelaku bisnis untuk menghadirkan kemasan terbaik bagi konsumen. Hubungi kami untuk segala kebutuhan jenis packaging dan jasa percetakan lainnya dengan menghubungi nomor CS di 085722452466.

 

©2018 Dexa Printing Bandung All right reserved   Developed by javwebnet